Jakarta, Radarsindo.com - Faisal Amir (FA)yang berencana akan tidur siang, selasa (8/8) sekitar pukul 14.00 ditempat tinggalnya Tower Dahlia 19 Apartemen Gading Nias, kecamatan kelapa gading, Jakarta Utara, namun anak perempuannya yang masih bayi yakni KAA, buah hasil pernikahan siri nya dengan TN (23), seorang akuntan.
Saat itu FA merasa kesal dengan tangisan suara anaknya, sponta ia memukul kaki bayi berusia 3 bulan itu dengan menggunakan botol bedak bayi. maksud FA, agar si bayi menghentikan tangisnya. namun malah sebaliknya, KKA malah menangis terus sehingga membuat FA emosi. Ia langsung mengambil bantal lalu menutupkan wajah KAA.
"Berisik pak, Ketika itu saya mau tidur siang, bayinya terus-terusan menangis. saya kesal , saya pukul kakinya pakai botol bedak bayi, masih menangis lagi. saat itu ada bantal dibawah kepala saya, saya tarik lalu saya taruh di wajah anak saya. saya saat itu lagi pusing kepala", Kata FA.
Setelah menutup wajah anaknya lalu FA tidur siang, hingga bangun sekitaar pukul 17.00. dan selama itu pula muka bayi KAA tertutup oleh bantal sehingga kehabisan napas.
"saya tidur siang sampai sore pukul 17.00 wib", jawab faisal.
menurutnya. saat terbangun FA tidak tahu kalo bayinya sudah tidak bernyawa. FA kemudian bangun dari tempat tidurnya lalu untuk membuat susu kepada KAA, barulah dia tau KAA sudah tak bernafas.
"saya coba berikan napas buatan, tapi tidak sadar juga, ngga napas, saya pun pasrah disitu",ujar faisal.
Pria yang tinggal di kampung rawa denok RT.05 RW.8 kelurahan rangkapan jaya baru, pancoran mas, kota depok. tersebut menyesal telah membunuh bayi nya sendiri. .
"jujur saya khilaf melakukan perbuatan itu, saya menyesal, saya bunuh si kecil karena saat itu memang berisik, ketika saya lagi pusing pusingnya. ujar FA
0 Comments