Travel

KRONOLOGI KECELAKAAN SETYA NOVANTO YANG MENABRAK TIANG LISTRIK



RADARSINDO.COM -  Setya Novanto, Ketua DPR yang diduga menabrak tiang listrik dikawasan perumahan permata hijau, kebayoran lama, Jakarta selatan. kini dirawat dirumah sakit Medika Permata Hijau (16/11/2017).

Fredrich, Pengacara Setya Novanto menjelaskan kronologi, bahwa awalnya Setya Novanto selesai wawancara dengan salah satu stasiun televisi swasta melalui telepon genggam.setelah itu berencana akan pergi kestasiun tv tersebut.




"Jadi beliau mau sendiri mau datang ke studio Metro TV untuk live bicara," ujar Fredrich saat ditemui di RS Medika Permata Hijau, Jakarta, Kamis (16/11).

Setelah dari studio stasiun televisi ini rencananya Setya Novanto men‎emui para DPD di Hotel Mandarin Oriental, Jakarta. Kemudian berlanjut untuk menyerahkan diri ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). "Kemudian akan ketemu sama DPD dengan DPD," katanya. yang dilansir dari jawapos.com.

ketika berencana akan pergi, Setya Novanto mengalami kecelakaan, dan saya diberitahukan oleh ajudan Setya Novanto.

"Di perjalanan saya dikasih tahu‎ kecelakaan mobil kaca depan mobil hancur copot," ujarnya.


Frederich juga mengatakan bahwa kini Setya novanto tak sadarkan diri akibat luka pada kepalanya, "Jadi beliau luka langsung pingsan," katanya.

Menurut keterangannya, Setya Novanto mengalami luka parah dibagian kepala dan tangan. 

Post a Comment

0 Comments